Janji Lanjutkan Rintisan yang Dimulai Jokowi, Prabowo Minta Rakyat Beri Kepercayaan

Minggu, 09 Juli 2023 | 16:13 WIB
Janji Lanjutkan Rintisan yang Dimulai Jokowi, Prabowo Minta Rakyat Beri Kepercayaan
Ketum Gerindra Prabowo Subianto di Tangerang pada Minggu (9/7/2023). [Suara.com/Novian]

Suara.com - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto janji bakal meneruskan yang sudah dirintis Presiden Joko Widodo atau Jokowi, jika terpilih menjadi Presiden pada Pemilu 2024.

Pernyataan itu diungkap Prabowo dalam pidatonya di acara konsolidasi akbar Gerindra se-Tangerang Raya di Lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang.

Mulanya, Prabowo membicarakan tentang segala sumber daya alam yang menjadi sumber kekayaan Indonesia.

Menurutnya, bila bahan baku dari sumber daya alam itu bisa diolah di dalam negeri maka nilai jualnya bisa bertambah. Ia juga menekankan program hilirisasi yang digagas Jokowi.

Prabowo juga berbicara di hadapan 10 ribu orang terdiri dari kader dan simpatisan agar rakyat dapat memberikn kepercayaan kepada Gerindra serta Prabowo.

"Karena itu saudara-saudara, kita harus yakinkan rakyat, berilah kepercayaan kepada Partai Gerindra, berilah kepercayaan kepada Prabowo Subianto," kata Prabowo, Minggu (9/7/2023).

Prabowo menegaskan dirinya dan Gerindra akan meneruskan segala yang dirintis di era Jokowi.

"Yang sudah dirintis oleh Pak Joko Widodo kita teruskan, kita tingkatkan, kita bangun Indonesia untuk semakmur-makmurnya demi rakyat Indonesia," kata Prabowo.

Prabowo kemudian menyinggung banyak politisi yang kekinian tampil dengan memberikan banyak janji saat menjelang Pemilu. Menurut Prabowo memberikan janji-janji itu memang sifat dari politisi, tetapi ia mengingatkan Gerindra jangan seperti demikian.

Baca Juga: Bangga Ada Mobil Jip Pertama Buatan Bangsa, Prabowo Pamer Foto Bareng Jokowi Naik Maung

"Kan ada lagunya, tinggi gunung, lain di bibir, lain di hati. Nah Gerindra tidak boleh lain di bibir, lain di hati saudara-saudara. Gerindra apa yang di hati itu yang kita perjuangkan, itu yang kita kumandangkan," kata Prabowo.

"Kita tidak mau sesumbar janji, tapi kita harus selalu berani, berani untuk menetapkan tujuan. Berani untuk menetapkan arah. Tujuan kita, arah kita, Indonesia adil dan makmur, Indonesia bangsa yang benar-benar sejahtera untuk seluruh rakyat Indonesia," katanya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI