Kenang Kudatuli, Alasan Megawati Pilih Kantor PDIP Jalan Diponegoro untuk Umumkan Mahfud Jadi Cawapres

Rabu, 18 Oktober 2023 | 11:06 WIB
Kenang Kudatuli, Alasan Megawati Pilih Kantor PDIP Jalan Diponegoro untuk Umumkan Mahfud Jadi Cawapres
Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Tangkap layar Youtube PDIP

Suara.com - Mahfud MD resmi menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo, Rabu (18/10/2023). Deklarasi tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Jalan Diponegoro, Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut Megawati mengemukakan alasan pengumuman atau deklarasi Capres-cawapres di Kantor DPP PDIP Jalan Diponegoro.

"Kita bisa berkumpul di tempat yang sangat bersejarah, untuk menjadi jangan lupa sejarah. Tempat ini menjadi saksi ketika kekuasaan otoriter Orde Baru mencoba melulu berantakan kantor Partai Demokrasi Indonesia belum pakai perjuangan ada 27 juli 1996."

Megawati juga mengemukakan, peristiwa yang kemudian dikenal dengan peristiwa Kudatuli tersebut menjadi momen awal gerakan reformasi yang didukung aktivis prodemokrasi.

"Rakyat Indonesia mengenang peristiwa itu sebagai sebuah tonggak penting demokratisasi di Indonesia melalui peristiwa itulah kekuatan arus bawah bersatu guna mengoreksi total praktik korupsi kolusi dan nepotisme atau yang pada waktu itu dikenal dengan KKN," ujarnya.

Sebelumnya, Megawati mengumumkan Mahfud MD sebagai bakal cawapres bagi Ganjar Pranowo.

"Dengan mengucapkan bismillahirahmanirahim maka cawapres yang dipilih oleh PDIP yang akan mendampingi bapak Ganjar Pranowo adalah Bapak Profesor Doktor Mahfud MD," kata Megawati.

Setelah Megawati mengumumkan, sosok Mahfud masuk ke ruangan acara. Ia tampak mengenakan batik hijau dan kopiah hitam.

Dia masuk ke ruangan bersama dengan Ganjar yang mengenakan kemeja hitam.

Baca Juga: Berbalut Batik Hijau Mahfud Md Resmi Cawapres Ganjar, Disebut Jadi Pendekar Pembela Wong Cilik

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI