Mau Umumin Cawapres, Prabowo Harus Tunggu Izin Jokowi Dulu, Nih

Minggu, 22 Oktober 2023 | 16:10 WIB
Mau Umumin Cawapres, Prabowo Harus Tunggu Izin Jokowi Dulu, Nih
Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto menyaksikan penyerahan 40 unit kendaraan bermotor dari Kementerian Pertahanan (Kemhan) kepada Komando Distrik Militer (Kodim) 1503/Tual, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku, Rabu (14/9/2022). (Lukas - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Suara.com - Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto mengumpulkan elite Gerindra pada Minggu (22/10/2023) untuk membahas sosok calon wakil presiden (cawapres) yang bakal dipilihnya untuk Pilpres 2024.

Namun, ia harus berkomunikasi terlebih dahulu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Juru bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengungkapkan, Prabowo harus menghadap Jokowi dahulu sebelum mengumumkan siapa cawapres yang dipilihnya.

"Prabowo menunggu izin Presiden Jokowi untuk mengumumkan cawapres pada Pemilu 2024 karena memang Pak Prabowo bawahan Pak Jokowi," kata Dahnil di Jakarta, Minggu (22/10/2023).

Sebelumnya, Prabowo sudah mengajukan cuti kepada Jokowi. Jokowi pun memberikan izin kepada mantan Danjen Kopassus tersebut.

Permohonan izin cuti itu disampaikan Prabowo melalui surat yang dikirimkan kepada Jokowi pada 18 Oktober 2023.

Ada dua surat yang diajukan Prabowo. Surat pertama ialah permohonan izin Prabowo kepada Jokowi untuk terlibat di Pilpres 2024. Sementara surat kedua yakni permohonan izin cuti dari 19 Oktober hingga 25 Oktober 2023.

"Dua surat tersebut sudah dijawab oleh Sesneg dan Presiden Jokowi telah memberikan izin," ucapnya.

Baca Juga: Isi 2 Surat Prabowo Subianto ke Presiden Jokowi Jelang Deklarasi Pasangan Capres-Cawapres

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI