Pada tahun 2017, Anies menggandeng Sandiaga Uno untuk maju menjadi calon Gubernur DKI Jakarta periode 2017 - 2022. Pencalonan Anies dan Sandiaga Uno diusung oleh Partai Gerindra dan PKS.
Anies pun berhasil memenangkan Pilgub DKI Jakarta. Namun, tidak lama setelah ia menjabat, Anies harus melepas wakilnya Sandiaga Uno yang hendak maju dalam pemilu 2018.
Anies pun kemudian didampingi oleh Ahmad Riza Patria hingga ia mengakhiri masa jabatannya pada 16 Oktober 2022.
Rekam Jejak Politik Cak Imin
Cak Imin atau yang memiliki nama lengkap Muhaimin Iskandar saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat untuk periode 2019 - 2024. Ia juga merupakan Ketua Umum dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sejak 2005 silam.
Cak Imin kerap kali menduduki jabatan strategis di pemerintahan. Mulai dari menjadi Wakil Ketua DPR RI, Wakil Ketua MPR RI, sampai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Manaker) Indonesia pada masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Rekam Jejak Politik Ganjar Pranowo
Pada tahun 2004 - 2009, Ganjar Pranowo menduduki jabatan sebagai Anggota Komisi IV DPR RI yang bertanggung jawab atas berbagai sektor, termasuk Pertanian, Perkebunan, Kehutanan, Kelautan, Perikanan, dan juga Pangan. Pada tahun 2007 - 2009, Ganjar menjabat sebagai Ketua Pansus RUU tentang Partai Politik di DPR RI. Di tahun yang sama ia juga menduduki jabatan sebagai Sekretaris I Fraksi PDIP DPR RI.
Dan pada tahun 2004 - 2010, ia menjadi Anggota Badan Legislasi DPR RI.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Diusung Jadi Cawapres Prabowo Oleh Golkar, Ini Sederet Prestasi yang Dimilikinya
Lalu, pada tahun 2009 - 2013 Ganjar Pranowo menduduki jabatan sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI.