Catat! Prabowo-Gibran Janji Naikan Gaji Guru Rp 2 Juta per Bulan Selama 13 Bulan

Minggu, 29 Oktober 2023 | 14:07 WIB
Catat! Prabowo-Gibran Janji Naikan Gaji Guru Rp 2 Juta per Bulan Selama 13 Bulan
Bacapres Prabowo Subianto dan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka janji bakal naikan gaji guru jika terpilih. [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja].

Suara.com - Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming menjanjikan kenaikan gaji untuk para guru di seluruh Indonesia. Janji itu disampaikan melalui Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusomo saat hadiri acara relawan di Kota Depok.

"Tolong sampaikan ke semua guru di Indonesia, Prabowo-Gibran akan menambah gaji mereka Rp 2 juta per bulan selama 13 bulan setiap tahun," kata Hashim dalam sambutannya di Banjaran Pucung, Cilangkap, Tapos, Kota Depok, Minggu (29/10/2023).

"Termasuk THR akan diberikan kepada guru-guru, termasuk guru honorer di seluruh Indonesia," Hasim menambahkan.

Adik dari Ketum Partai Gerindra itu menegaskan janji menaikan gaji guru tersebut bakal ditepati oleh Prabowo-Gibran bila terpilih. Ia berujar Prabowo tidak akan mengingkari janjinya.

"Tolong dicatat hari ini, Prabowo tidak pernah ingkar janji. Orang bilang itu kelemahan Prabowo, Prabowo itu tidak pintar bohong, orang bilang Mas Bowo harus bohong sedikit lah, Prabowo tidak pernah mau bohong saudara-saudara apalagi buat rakyat Indonesia," kata Hashim.

"Tolong dicatat bapak ibu guru di Depok, Prabowo-Gibran akan menambah gaji kalian Rp 2 juta per bulan," kata Hashim.

Ia memastikan sudah mengkalkulasi terkait janji Prabowo-Gibran untuk menaikan gaji guru. Menurutnya janji tersebut bisa terealisasi berdasaekan perhitungan keuangan negara.

"Saya katakan, saya sudah pelajari, saya pribadi dengan tim sudah lama bertahun-tahun dan berbulan-bulan ini dan ternyata uangnya ada .bakal ada. Untuk makanan gratis dan untuk gaji tambahan di Indonesia dari Aceh sampai Papua, termasuk guru-guru di depok, bapak-bapak ibu-ibu, kita juga akan sediakan honorarium untuk guru dari pesantren di Indonesia," tuturnya.

Baca Juga: Tak Masalah Yenny Wahid Dukung Ganjar, Nusron Golkar Kutip Pernyataan Gus Dur: Prabowo yang Jadi Presiden

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI