"Sorenya, kami akan mengundang tim paslon membahas kampanye metode debat tersebut, untuk menyampaikan perkembangan diskusi pagi hari soal topik dan metode kami sampaikam ke tim paslon dan kami ambil kesepakatan-kesepakatan tentang rincian atau detail dari topik yang dijadikan bahan debat demikian juga metodenya, rencana, usulan siapa saja panelis yang dianggap ahli atau mumpuni di bidang tersebut," tutur Hasyim.
Ia berharap dengan adanya rapat koordinasi tersebut pasangan capres dan cawapres bisa memahami mekanisme debat. Sehingga KPU akan menyusun pertanyaan berdasarkan topik-topik yang sudah disepakati.