Pesan Anies untuk Anak Muda: Pilih yang Serius Bukan yang Main-main

Rabu, 13 Desember 2023 | 09:42 WIB
Pesan Anies untuk Anak Muda: Pilih yang Serius Bukan yang Main-main
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan di debat capres perdana pada Selasa, (12/12/2023) malam. (Dok: Istimewa)

Suara.com - Calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan mengingatkan anak muda bahwa pemilihan umum (pemilu) menyangkut masa depan bangsa. Karena itu, ia mewanti-wanti untuk memilih calon presiden yang serius.

"Anak-anak muda semua menyadari pemilu ini tentang masa depan. Anda pemilik masa depan. Saya yakin Anda memilih yang serius untuk jadi presiden, bukan yang main-main," ujarnya dalam Debat Perdana Capres di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023).

Berbicara tentang masa depan, Anies menjamin akan memberikan kebebasan berpendapat. Ia tidak akan mengulang kembali situasi di mana rakyat enggan bersuara karena takut dibui. Lebih lanjut, Anies menyinggung nasib negara ini di masa mendatang: akankah menjadi negara hukum atau negara kekuasaan? Adapun negara hukum yang dimaksud ialah ketika kekuasaan dikendalikan oleh hukum. Sedangkan, negara kekuasaan berarti hukum diatur dan dikendalikan oleh penguasa.

"Dalam situasi itu, kita sama-sama mengembalikan tetap menjadi negara hukum, di mana kekuasaan yang dikendalikan," tegas Anies.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI