Reaksi Prabowo Lihat Dukungan Masyarakat Untuknya di Sosmed Pasca Debat: Saya Terharu, Keluar Air Mata

Selasa, 09 Januari 2024 | 16:10 WIB
Reaksi Prabowo Lihat Dukungan Masyarakat Untuknya di Sosmed Pasca Debat: Saya Terharu, Keluar Air Mata
Prabowo di acara Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (Gempita) di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Riau, Selasa (9/1/2024). (Istimewa)

Suara.com - Calon Presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto turut merasa terharu ketika melihat banyaknya masyarakat mendukungnya di media sosial usai Debat Capres ketiga.

“Saya terkesan aliran dukungan yang luar biasa ke saya lewat sosmed, saya terharu, saya lihat banyak emak-emak, banyak keluar air mata,” tutur Prabowo di acara Gerakan Muslim Persatuan Indonesia Cinta Tanah Air (Gempita) di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Riau, Selasa (9/1/2024).

Diketahui, pasca debat capres yang dihelat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Minggu (7/1/2024) di Istora Senayan, Jakarta, masyarakat merespons serangan capres lainnya yaitu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo terhadap Prabowo dengan simpatik. Ratusan konten video reaksi menangis menonton debat diunggah oleh publik khususnya di platform TikTok dan terus bertambah hingga hari ini.

“Banyak adik-adik, anak-anak luar biasa, saya lihat ungkapan kalian, saya sendiri keluar air mata,” ujar Prabowo.

Dalam kesempatan itu Prabowo juga turut berterimakasih atas kesetiaan dan dukungan para relawannya yang menambah semangat untuk terus berjuang bersama.

“Saya merasa bahagia hari ini, saya jumpa dengan kalian semua bahwa anda terus percaya dengan Prabowo Subianto,” ujarnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI