Sekitar 600 Ribu Warga Berkumpul Sejak Pagi di GBK, Prabowo Putuskan Kampanye Akbar lebih Awal

Sabtu, 10 Februari 2024 | 17:09 WIB
Sekitar 600 Ribu Warga Berkumpul Sejak Pagi di GBK, Prabowo Putuskan Kampanye Akbar lebih Awal
Kampanye akbar calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo-Gibran di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (10/2/2024). (Dok: Istimewa)

Suara.com - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto menyampaikan terima kasih atas kedatangan pendukungnya di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, dalam acara kampanye akbar Sabtu siang bertajuk Pesta Rakyat, Sabtu (10/2/2024).

"Kita perkirakan yang datang 200 ribu, tapi laporannya mendekati 600 ribu orang yang hadir," ucap Prabowo, saat membuka pidato dalam kampanye pamungkas tersebut.

“Saya bersama Gibran dan seluruh KIM (Koalisi Indonesia Maju) menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya atas pengorbanan dan kehadiran saudara-saudara pada hari ini,” lanjut Prabowo.

Prabowo menyebut bahwa semula kampanye akbar direncanakan mulai pada pukul 15.00 WIB. Namun dipercepat jadi pukul 14.00 WIB karena pendukung sudah hadir sejak pagi.

"Harusnya, acara hari ini undangan resminya adalah jam 3, tetapi saya dapat laporan tadi saudara sudah berdiri di sini sejak jam 9 pagi," ucapnya.

Dia juga meminta maaf kepada masyarakat Jakarta yang terimbas macet di sekitar Gelora Bung Karno akibat kampanye akbar Prabowo-Gibran.

Tak ketinggalan, Prabowo mengucapkan selamat memperingati Isra Miraj bagi masyarakat yang menganut agama Islam dan tak lupa mengucapkan selamat hari raya Imlek kepada masyarakat Tionghoa.

Hari ini juga merupakan hari terakhir masa kampanye Pilpres 2024. Dengan demikian, kampanye akbar di GBK adalah penutup sebelum memasuki masa tenang.

Baca Juga: Beda Fasilitas GBK vs JIS: Tempat Kampanye Akbar Prabowo dan Anies

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI