Cemas hingga Tak Bisa Tidur, Cak Imin Ngaku 'Dihantui' Ini Jelang Pencoblosan

Rabu, 14 Februari 2024 | 13:58 WIB
Cemas hingga Tak Bisa Tidur, Cak Imin Ngaku 'Dihantui' Ini Jelang Pencoblosan
Cak Imin jalan kaki ke TPS untuk mencoblos. (Suara.com/Fakhri)

Suara.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut satu, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengaku sampai tak bisa tidur pada malam menjelang pencoblosan Pemilu 2024. Cak Imin mengaku memikirkan sejumlah hal hingga sulit untuk terlelap.

Bahkan, biasanya setiap hari Cak Imin mengaku selalu dibangunkan sang istri, Rustini Murtadho. Namun, kali ini karena ia sulit tidur, jadi ia yang membangunkan Rustini.

"Ini agak istimewa ya. Biasanya kalau saya jam setengah 4 di-bangunin istri saya, untuk hari ini saya yang bangunin dia," ujar Cak Imin di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024).

Capres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat mencoblos di TPS 023, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024). [Suara.com/Fakhri]
Capres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat mencoblos di TPS 023, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024). [Suara.com/Fakhri]

"Ini karena memang kita terjaga, tegang," tuturnya.

Selama terjaga, ia mengaku memikirkan bagaimana upaya penghitungan suara bisa terjaga secara efektif oleh para saksi-saksi dan pendukungnya.

"Ya yang dipikirin itu kan bagaiaman kontrol terhadap tabulasi data sekaligus pelaporan efektif, sekaligus penyelamatan," jelasnya.

Kemudian, ia juga merasa khawatir dengan kejadian logistik Pemilu yang belum sampai hingga dirusak. Karena dua hal ini ia baru bisa tertidur pukul 03.00 WIB.

"Kedua, kotak suara yang belum sampai, yang dibakar di Papua. Ini menghawatirkan," pungkasnya.

Baca Juga: Habib Rizieq Nyoblos Terakhir di TPS 47 Petamburan, Ini Pesannya Soal Pemilu

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI