Suara.com - Pasangan nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka masih unggul dalam perhitungan suara resmi versi KPU atau real count per Sabtu (17/2/2024) malam.
Dilihat dari laman pemilu2024.kpu.go.id, per Minggu pukul 11.00 WIB, progres suara yang sudah dihitung mencapai 66,61 persen atau sudah ada 548.354 dari 823.236 TPS.
Baca Juga:
Mahfud MD Ngaku 4 Hari Putus Kontak dengan Ganjar Pranowo, Isu Dibuang Menguat
Gibran Pakai Jam yang Dibeli di Bekasi Saat Nyoblos: Harganya Setara 167 Kg Beras
Keponakan Prabowo Kembali Terpilih Jadi Anggota DPR, Dapat Suara Banyak di Dapil Kaltim
Sementara itu untuk perolehan suara Prabowo-Gibran, yakni 49.747.461 atau 57,95 persen.
Posisi kedua ditempati pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dengan perolehan suara 21.013.738 atau 24,48 persen.
Sedangkan posisi ketiga ditempati Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Pasangan nomor urut 3 ini memperoleh suara 15.084.928 atau 17,57 persen.
Baca Juga: Mimin Gerindra Mendadak Cuit 'Siap Salah', Malah Diserbu Komen Begini
Melihat hasil sementara tersebut, peluang Pilpres 2024 berjalan hanya satu putaran semakin terbuka lebar.