Keyakinan Ganjar Tak Akan Ada Kotak Kosong Di Pilkada Jakarta: Masih Ada Lawannya

Sabtu, 10 Agustus 2024 | 11:59 WIB
Keyakinan Ganjar Tak Akan Ada Kotak Kosong Di Pilkada Jakarta: Masih Ada Lawannya
Politisi PDIP, Ganjar Pranowo. (Suara.com/Bagaskara)

Suara.com - Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo, mendorong agar tak terjadi di Pilgub Jakarta 2024 hanya melawan kotak kosong. Ia meyakini masih ada lawan yang dipertimbangkan, misalnya dengan hadirnya calon perseorangan.

"Saya kira nggak ya. Kita yang mesti kita dorong adalah bagaimana proses demokrasi ini berjalan dengan baik. Kenapa sih kotak kosong? Kemungkinan ada lawannya. Bisa jadi dari perorangan," kata Ganjar ditemui di Kawasan Cisarua, Bogor, Jawa Barat, dikutip Sabtu (10/8/2024).

Ia mengatakan, hadirnya koalisi gemuk diisi oleh banyaknya partai politik seperti Koalisi Indonesia Maju (KIM) justru menjadi ujian bagi kedaulatan partai.

"Khususnya di Jakarta. Seberapa kita daulat, seberapa kita pragmatis, itu sedang diuji. Dan ini sedang ditonton oleh publik. Dan itu Jakarta. Pasti tontonannya akan lebih luas. Dilihat oleh publik," ujarnya.

"Makanya kedaulatan partai ini sedang diuji, sedang dinilai oleh para pemilihnya," sambungnya.

Untuk itu, ia berharap publik atau pemilih bisa semakin paham. Terlebih dengan adanya pembelajaran yang didapat dari kejadian di Pilpres 2024.

"Mudah-mudahan makin hari kita semua akan makin paham, dan saya yakin pemilih makin cerdas menilai itu. Belajar dari pengalaman kemarin," katanya.

"Nah proses-proses kesadaran ini rasa-rasanya kalau saya ikuti melalui media, melalui media sosial, rasa-rasa mulai keluar. Kesadaran itu mulai muncul, dan mudah-mudahan besok mereka punya sikap untuk bisa menentukan pilihan," sambungnya.

Untuk diketahui isu di Pilgub Jakarta hanya melawan kotak kosong lantaran PKS hingga NasDem kemungkinan mencabut dukungannya dari Anies Baswedan untuk bergabung dengan KIM plus untuk mendukung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta.

Baca Juga: Potensi Lawan Kotak Kosong di Jakarta, PKB: Nggak Dilarang Kan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI