Suara.com - Sebuah survei terkini menemukan bahwa hampir satu dari lima perempuan mengaku, ukuran payudara mereka 'berhenti' atau mengecil sejak rutin melakukan aktivitas fisik.
Inilah yang menjadi alasan mengapa latihan fisik, kata peneliti dari University of Portsmouth Research Group, menjadi penghalang bagi perempuan untuk rutin olahraga.
Seperti dilansir dari News.com.au, Emma Burnett, peneliti dari University of Portsmouth menemukan bahwa payudara menduduki peringkat keempat sebagai penghalang perempuan untuk latihan fisik setelah kekurangan energi, kendala waktu dan alasan kesehatan.
Sementara penghalang lain adalah biaya latihan, akses ke fasilitas latihan, tidak memiliki pakaian yang tepat dan merasa malu melakukan olahraga.
Lebih jauh studi ini menemukan bahwa 17 persen dari 239 perempuan yang disurvei enggan berpartisipasi dalam aktivitas fisik karena payudaranya.
Faktor yang juga paling berpengaruh pada perempuan sehingga enggan latihan fisik adalah tidak menemukan ukuran sport bra yang tepat dan malu melakukan aktivitas fisik lantaran memberikan efek gerakan yang berlebihan pada payudaranya.
"Penelitian terbaru ini sangat penting karena menunjukkan bahwa payudara merupakan faktor penting untuk dipertimbangkan saat menyelidiki apa yang menghalangi perempuan untuk berolahraga," kata Burnett.
Ia berharap temuan yang didapat dari penelitian ini akan membantu mendidik perempuan tentang kesadaran pentingnya kesehatan payudara dan mendorong mereka untuk aktif melakukan aktivitas fisik.
Lebih dari itu, Burnett juga berharap produsen untuk memperhatikan kebutuhan perempuan untuk mendapatkan sport bra yang tepat.