Suara.com - Nama G-Dragon mendadak diperbincangkan, setelah Dispatch melaporkan jika leader Big Bang tersebut telah berpacaran dengan Jennie BLACKPINK selama lebih kurang setahun.
Berita pacaran dua idol YG Entertainment tersebut pertama kali disampaikan oleh media Dispatch secara eksklusif pada hari Rabu (24/2/2021).
Hubungan keduanya sudah diketahui oleh para staf agensi YG Entertainment, sebagaimana keduanya juga sering ditemani oleh manajer mereka ketika berkencan.
Hal ini disambut bahagia oleh para penggemar keduanya. Terlebih, melihat sosok G-Dragon yang begitu populer. Selain bakatnya yang mumpuni, lelaki dengan nama asli Kwon Ji Yong tersebut sudah sejak lama dicintai dengan gayanya yang istimewa.
Bahkan, karena gayanya yang selalu berubah, lelaki 32 tahun tersebut telah memengaruhi dunia mode dan menjadi salah satu yang paling banyak dibicarakan di antara majalah dan situs mode.
Dia bukan hanya seorang selebritas, tetapi juga seorang seniman yang berpengetahuan luas. G-Dragon pun disebut sebagai "King of Fashion" dan sosoknya lekat dengan deretan rumah mode dunia seperti Louis Vuitton, Givenchy dan terutama hubungannya dengan Chanel.
Nah, berikut adalah lima gaya G-Dragon yang membuat ledakan besar yang dilansir Vacant Label.
1. Androgini
G-Dragon disebut sebagai ikon fashion karena dirinya kerap mencoba berbagai gaya. Bahkan, ia telah melanggar batasan gender dan membentuk karakter untuk dirinya sendiri. Sementara banyak orang takut untuk mencoba berbagai busana yang identik dengan wanita, dia berhasil menemukan keseimbangan yang tepat antara maskulinitas dan feminitas.
Baca Juga: Jennie Blackpink Mirror Selfie, Warganet Salah Fokus Sama Dispenser

2. Serba denim