Sebagai pelengkap, pisang ijo disajikan dengan kuah santan yang sudah dimasak dengan tepung beras, susu kental manis, sirup, dan es batu.

Menu menyegarkan lainnya yang juga terbuat dari pisang selanjutnya adalah pallu butung. Jenis pisang yang digunakan yaitu pisang kepok. Pallu butung juga tidak dibungkus dengan kulit berwarna hijau.
Untuk kuahnya, digunakan vla dari tepung beras. Sebagai pelengkap, ditambahkan pula sirup, susu, dan es batu.
Makanan manis khas suku Bugis ini juga terbuat dari pisang. Bedanya, barongko dikukus dengan daun pisang sehingga memiliki tekstur lembut dan juga aroma yang khas.
Selain pisang, barongko diolah dengan telur, santan, gula, dan telur. Menu buka puasa satu ini disukai hampir seluruh kalangan, mulai dari anak kecil sampai dewasa.

Siapa yang tidak tahu makanan satu ini? Potongan daging sapi yang berpadu dengan kuah rempah menjadikan coto Makassar sebagai menu andalan di bulan Ramadhan.
Baca Juga: 7 Menu Buka Puasa Khas Jawa Timur yang Paling Dicari, Enak dan Murah!
Sebagai pengganti nasi, coto Makassar biasa dilengkapi dengan irisan ketupat. Tidak lupa, ada pula taburan daun bawang dan bawang goreng.