"Ini bukan pencitraan, tapi kalau orang memang kenal aku sebagai sosok yang kurang suka shopping, kurang suka foya-foya, karena memang ada sebuah kegelisahan atau anxiety yang aku rasakan saat mengeluarkan uang," ujarnya saat jadi bintang tamu podcast di kanal YouTube Melaney Ricardo pada 2023 lalu.
"Dalam arti saat aku misalnya ke mal, terus ada tas lucu nih, let say (katakanlah) harganya sedikit di atas wajar," sambung Cinta Laura.
Melaney Ricardo menyebutkan harga di atas wajar bagi para artis biasanya di kisaran Rp85 juta. Namun, Cinta Laura merasa sayang mengeluarkan uang yang jumlahnya setara dengan 15 kali UMR Jakarta tersebut.