Suara.com - Ruangguru menawarkan beragam pelatihan online, guna mendukung program Kartu Prakerja yang telah dirilis oleh pemerintah.
Sebelumnya, pemerintah meluncurkan Kartu Prakerja 2020 untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak ekonominya atau mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemi virus corona.
Sementara itu, untuk menyelenggarakan program Kartu Prakerja, pemerintah turut menggandeng delapan mitra, salah satunya Skill Academy by Ruangguru.
Hasil penelusuran Suara.com, Minggu (19/4/2020), melalui halaman resminya Skill Academy Ruangguru menawarkan beragam paket pelatihan online bagi peserta kartu prakerja.
Setidaknya, ada 18 paket pelatihan online yang disedikan oleh Skill Academy Ruangguru bagi mereka yang berhasil mendaftar Kartu Prakerja.
Selengkapnya, berikut varian pelatihan online tersebut:
1. Paket pelatihan ojek online
2. Sukses kerja sampingan di masa corona
3. Mahir berbahasa Inggris (Grammar, TOEF)
Baca Juga: Asisten Raffi Ahmad, Merry Ungkap Kedekatan Bosnya dengan Tia Ivanka
4. Kembangkan UMKM hingga kebanjiran order