Kerap Diperlakukan Seperti Binatang, TKI Curi Barang Majikan, Masuk Penjara

Jum'at, 11 September 2020 | 18:41 WIB
Kerap Diperlakukan Seperti Binatang, TKI Curi Barang Majikan, Masuk Penjara
Ilustrasi pengadilan. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sang istri juga mengatakan uang tunai sebesar 200 dolar Singapura hilang dari dompetnya di kamar tidurnya empat kali di April.

Setelah kejadian itu, istri majikannya mulai menghitung uang yang dia simpan di dompetnya dan menemukan dua lembar uang kertas 10 dolar Singapura hilang pada 19 Mei.

Majikan Rina juga memperhatikan bahwa total 300 dolar Singapura hilang dari dompetnya antara pertengahan April dan Mei.

Pada tanggal 21 Mei, saat Rina sedang jalan-jalan dengan ibunya, majikan dan istrinya memeriksa barang-barang milik Rina.

Mereka menemukan uang tunai sebesar 1.203,95 dolar Singapura di kantong koin Braun Buffel.

Karena jumlahnya lebih tinggi dari yang awalnya dinyatakan Rina saat mulai bekerja, majikannya menelepon polisi.

Rina mengaku mengambil uang tunai sekitar 1.000 dolar Singapura dari keluarga majikannya, beserta kantong koin Braun Buffel milik ibu majikannya serta pemegang kartu dan kartu EZ-Link dari istri majikannya.

Rina menangis sepanjang persidangan, yang dia hadiri melalui tautan video dari tempat penahanan.

Dia bersumpah tidak menggunakan uang itu, dan hanya mengambilnya lantaran sang majikan berprilaku jahat terhadapnya.

Baca Juga: Jelajahi Pengalaman Kuliner Unik di Singapura, Ini Rekomendasinya

"Dia menjatuhkan bubur di tangan saya dan (menusuk saya) dengan sumpit," kata Rina.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI