Eks Jubir KPK Kritik Jubir Presiden, Soroti Kata Divaksin sampai Kata Klir

Kamis, 24 Desember 2020 | 16:39 WIB
Eks Jubir KPK Kritik Jubir Presiden, Soroti Kata Divaksin sampai Kata Klir
Jubir Presiden dikritik eks Jubir KPK. (Twitter/@fadjroeL)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Sebagai masyarakat biasa, tentu bersedia. Sepanjang vaksin yang digunakan benar-benar klir secara medis. Dan yang paling penting pemerintah menjamin hak seluruh warga negara," jawab Febri. Cuitan Febri telah disesuaikan dengan ejaan terkini.

Tidak berhenti sampai di situ, terungkap bahwa sekelas Fadjroel sebagai jubir presiden belum memahami sepenuhnya perkembangan EYD. Sebab, ia mempertanyakan kata "klir" yang diketik oleh Febri Diansyah.

"Klir itu bahasa apa ya Bung @febridiansyah?" tanyanya.

Febri kemudian membalas cuitan Fadjroel tersebut. Febri mempersilakan Fadjroel mengecek di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

Dalam cuitan Febri juga menyertakan unggah tangkapan layar penjelasan kata klir menurut KBBI. Menurut KBBI kata klir berarti jelas atau jernih.

"Nah.. silakan melihat KBBI mas," balas Febri.

"Hehe... syukurlah anda sudah mengeklirkan :) selamat berlibur," jawab Fadjroel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI