Ditinggal Ibunya Mandi, Balita Pesan Makanan Pakai HP, Habis Jutaan Rupiah

Sabtu, 02 Januari 2021 | 22:09 WIB
Ditinggal Ibunya Mandi, Balita Pesan Makanan Pakai HP, Habis Jutaan Rupiah
Ilustrasi Balita. [Shutterstock]

Suara.com - Seorang bocah laki-laki umur 4 tahun bernama Tom diam-diam melakukan orderan fantastis di restoran cepat saji kesayangannya, McDonalds.

Menyadur News.com.au Sabtu (02/01), Tom diduga meniru cara order makanan yang sering diperagakan ibunya saat mengorder via ponsel.

Dengan menggunakan pesan suara dari ponsel ibunya, Tom memesan makanan yang cukup untuk pesta satu keluarga. Total orderannya mencapai Rp 1,5 juta.

Ia berhasil mendapatkan enam paket promo, enam happy meals, 8 paket penawaran spesial dengan mainan, 10 milkshakes dan 8 McSundaes.

Sayangnya Tom masih belum puas karena staf restoran tak memiliki mainan Minion kuning yang ia harapkan dan lupa memasukkan pai apel ke dalam keranjang orderan.

Ilustrasi burger. (Shutterstock)
Ilustrasi burger. (Shutterstock)

Ibu Tom, Raissa Andrade mengatakan saat itu dirinya sedang mandi karena mereka baru pulang dari dokter.

Ia juga mengakui dirinya sering order makanan di restoran cepat saji selama pandemi dan putranya kemungkinan menirunya karena lapar. Tom bahkan berhasil menngonfirmasi alamat pengantaran dengan sempurna.

Raissa yang kaget dengan kejutan Tom lantas membagikan makanan itu pada anggota keluarga dan tetangga yang tinggal di sekitar rumah mereka.

Wanita ini bahkan tak sempat marah melihat aksi putranya. "Saya hanya bisa tertawa. Saya menghabiskan lebih dari dua jam untuk menertawakan cerita ini," katanya.

Baca Juga: Order Makanan Ayah Dicancel, Warganet Temukan Kejanggalan Dalam Cerita Ini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI