Beredar Surat Keterangan Dokter
Wakil Bupati Helmud Hontong dinyatakan meninggal dan beredar foto serta surat keterangan dari dokter terkait yang menolong Wakil Bupati tersebut. Surat tersebut berkop Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Makassar bernaung di bawah Kementerian Kesehatan. Surat tersebut sebagai berikut:
Dari hasil pemeriksaan jam 16.22 WITA, ybs dinyatakan telah meninggal dunia di atas pesawat Lion Air JT 740 Rute DPS-MDC dalam penerbangan Denpasar ke Makassar tanggal 9 Juni 2021.Sebelumnya penumpang dinyatakan henti napas dan jantung oleh dr timothy (penumpang pesawat yang sama) dan dilakukan penanganan resusitasi jantung Paru (RJP), pemberian oksigen sejak pukul 15.24.
Menurut pendamping (ajudan) sebelum ybs tidak sadar, ybs batuk dan mengeluarkan darah dari hidung dan mulut.
Warisan Helmud Hontong
Sebelum meninggal, Wakil Bupati Sangihe Helmud Hontong sempat membuat surat pembatalan izin tambang emas. Hal inilah yang membuat kematian Helmud Hontong dianggap publik serupa dengan kasus Munir.
Demikian profil Wakil Bupati Sangihe Helmud Hontong yang meninggal dunia di dalam pesawat setelah menerbitkan surat pembatalan izin tambang emas di Sangihe.
Kontributor : Mutaya Saroh
Baca Juga: Tanah Sangihe Ditawar Rp 5 Ribu per Meter Untuk Tambang, Warganet Geram