Viral Pria Tak Bermasker Ditegur Malah Ngotot: Bagi Saya Covid-19 Enggak Ada

Selasa, 06 Juli 2021 | 18:56 WIB
Viral Pria Tak Bermasker Ditegur Malah Ngotot: Bagi Saya Covid-19 Enggak Ada
Pria mengaku tak percaya adanya covid-19. (Instagram/cetul22)

Suara.com - Beredar sebuah video seorang pria yang tak memakai masker. Pria tersebut ngotot tak mau memakai masker.

Pria tersebut menyebut bahwa covid-19 tidak ada sehingga dirinya tak perlu memakai masker.

Video viral itu dibagikan oleh akun Instagram @cetul.22, Selasa (6/7/2021).

Dalam video tersebut, pria itu terjaring razia dan diberhentikan oleh dua orang pria.

Pria yang tak memakai masker ini mengendarai sepeda motor berwarna merah dan helm hijau.

Dia diberhentikan lantaran tidak memakai masker sama sekali. Dia bahkan hendak diberikan masker oleh pemuda yang ada di depannya.

Pria mengaku tak percaya adanya covid-19. (Instagram/cetul22)
Pria mengaku tak percaya adanya covid-19. (Instagram/cetul22)

Ditegur Malah Ngotot

Dalam video tersebut, pria itu tampak ditegur oleh seorang satpam dan pria berjaket hitam.

Pria tak bermasker itu mengaku tidak takut lantaran menurutnya covid-19 tidak ada.

Baca Juga: Tiga Nakes di Sampang Madura Meninggal Terpapar Covid-19

"Hidup mati saya hanya Allah yang tahu," ujarnya, dikutip Suara.com.

Seorang pemuda yang memakai jaket hitam itu hendak memberikan pria tersebut sebuah masker.

Namun, pria itu menolak dan menyebut bahwa baginya covid-19 tidak ada.

"Bagi saya covid itu nggak ada, bagi saya," jelasnya.

Dalam video tersebut, dirinya tampak duduk di atas sepeda motornya.

Dia menyebut dirinya berhak menolak untuk tidak memakai masker.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI