Artinya: maka bertasbihlah dalam dengan Tuhanmu dan mohonlah ampunan kepada-Nya. Sungguh, Dia Maha Penerima tobat.
Makna Surah An Nasr
Menyadur dalam Quran.kemenag.go.id, berikut adalah makna dari tiap-tiap yang terkandung di dalam surat An Nasr:
- Ayat 1: Wahai Nabi Muhammad, apabila telah datang pertolongan Allah kepadamu dan pengikutmu dalam menghadapi kaum kafir Quraisy, dan telah datang pula kemenangan kepadamu dengan penaklukan Mekah menjadi kota yang suci kembali dari kesyirikan dan kekafiran,
- Ayat 2: dan ngkau lihat manusia dari seluruh penjuru Jazirah Arab berbondong-bondong masuk agama Allah, yakni agama Islam, setelah sebelumnya mereka masuk Islam secara perorangan,
- Ayat 3: maka sebagai ungkapan syukur kepada Allah atas karunia-Nya yang agung itu, bertasbihlah dan sucikanlah Tuhanmu dari sifat-sifat yang tak layak bagi-Nya, dan sertailah tasbihmu itu dengan memuji Tuhan-mu yang telah menyokongmu dalam menaklukkan Mekah, dan mohonlah ampunan kepada-Nya untukmu dan umatmu.
Seperti yang kita ketahui bahwa setiap amalan-amalan baik yang dianjurkan untuk dilakukan oleh setiap Muslim memiliki keutamannya masing-masing, berikut adalah keutamaan surat An Nasr yang perlu anda ketahui:
1. Kabar gembira
Sesuai dengan namanya yang memiliki makna ‘pertolongan’, surat An Nasr ini memiliki keutamaan sebagai pemberi kabar gembira kepada Rasulullah SAW yang mana pertolongan Allah SWT akan datang pada peristiwa Fathu Mekkah.
2. Bukti kebesaran Allah
Salah satu bentuk kesebesaran Allah adalah datangnya pertolongan yang diberikan oleh Allah, keutamaan surah An Nasr yang ketiga adalah sebagai bukti kebesaran Allah melalui pertolongan yang ia berikan, Setiap orang yang rajin membaca Al Quran dan berdzikir adalah cara yang paling sederhana untuk mendapat nikmat dari Allah SWT.
Baca Juga: Surat An Nasr Turun di kota Madinah, Kisah Lengkap dan Keutamaannya
3. Bukti Allah maha pengampun