"(Omicron) Tidak bikin mati orang banyak," pungkasnya.
Karena itu, ia kembali mengkritik masih berjalannya program vaksinasi.
"Tidak ada hubungannya, kalau anda sudah divaksin anda tak akan kena omicron. No," tegasnya.
"Justru yang kena omicron, yang sudah dapat booster yang ada di Inggris," ungkapnya.
Selain itu, Ia pun meminta Presiden Jokowi untuk menyampaikan kabar gembira kepada masyarakat.
"Tak perlu vaksinasi lagi, tak perlu takut omicron, karena kita juga sudah punya obatnya. Dan juga tak bisa dicegah (kedatangannya). Biarkan masyarakat Happy dan optimis," ujarnya.
Siti Fadilah menilai Presiden Jokowi menyayangi rakyatnya. Namun kebijaknnya terkadang membuat rakyat kecil hati.
"(Rakyat merasa) Kok pemerintah tak sayang ya sama saya.Nah itu keluhan-keluhan yang banyak saya terima Pak Jokowi," katanya.
Siti Fadilah kembali menegaskan omicron dapat menimbulkan kekebalan alami sehingga masa pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir.
"Kalau kena omicron, imunitas bakal tinggi karena itu vaksinasi alami," tegasnya.