Manfaat Surat Yusuf Ayat 4 dan Cara Mengamalkannya

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 25 Mei 2022 | 20:08 WIB
Manfaat Surat Yusuf Ayat 4 dan Cara Mengamalkannya
Ilustrasi baca Alquran - Manfaat Surat Yusuf Ayat 4 (Pexels/Michael Burrows)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dalam tafsir Imam al-Qurthubi, kata Sujud dalam Surat Yusuf ayat 4 ini merujuk kepada penghormatan atau tunduk tawadhu dan bukan sebagai sujud untuk ibadah. Sementara itu, arti dari 11 bintang merupakan saudara-saudara Nabi Yusuf serta matahari dan bulan merupakan ayah dan ibunya.

Cara Mengamalkan Surat Yusuf Ayat 4

Surat Yusuf ayat 4 juga mengajarkan dan menasehati umat manusia untuk tidak mengumbar suatu kenikmatan dan kemewahan di hadapan orang lain yang bisa saja mendatangkan riya. Sifat riya’ merupakan salah satu sifat yang dibenci oleh Allah SWT.

Sementara itu Surat Yusuf ayat 4 digunakan untuk mendekatkan diri kita untuk bertemu dengan jodoh. Adapun doa Nabi Yusuf AS untuk menemukan jodohnya.

“Allaahummaj‘alnii nuuru yusufa ala wajhii fa man ro aanii yuhibbunii mahabbatan.”

Artinya: “Ya Allah, jadikanlah Nur cahaya Nabi Yusuf pada wajahku, dan bagi siapa yang melihat akan menjadi kagum dan memiliki cinta kasih kepadaku.”

Umat Islam juga dapat mengamalkan doa tersebut dengan membacanya 3 kali setelah menunaikan ibadah sholat fardhu 5 waktu.

Demikian informasi seputar manfaat Surat Yusuf ayat 4 yang memiliki banyak keutamaan yang dapat kamu amalkan. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan rahmat dan keberkahan dalam setiap amalan yang kita lakukan.

Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat

Baca Juga: Surat Yusuf Ayat 4 Latin, Lengkap dengan Terjemahan dan Kandungan Isi Surat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI