4. DN Aidit tidak merokok
Dalam film Penumpasan Pengkhianatan G30S PKI, DN Aidit digambarkan sebagai sosok perokok. Namun fakta yang sesungguhnya adalah DN Aidit bukan perokok.
Menurut keterangan dari anaknya, sang ayah tidak bisa merokok sama sekali karena akan selalu batuk saat mencoba merokok.
5. Orang religius
Rumor yang beredar bahwa PKI termasuk DN Aidit merupakan sosok yang tidak beragam. Padahal, DN Aidit sangat dekat dengan hal-hal keislaman terutama karena sang ayah adalah tokoh penting di Belitung.
Ayah DN Aidit, Abdullah memiliki organisasi bernama Nurul Islam yang berbasis Muhammadiyah. Menurut, keterangan Rispo, DN Aidit sempat mengajar ngaji saat di Belitung.
6. Marga Aidit
Belakangan muncul berita simpang siur mengenai marga Aidit yang menyatakan bahwa dirinya adalah keturunan dari marga Al-Aidid.
Faktanya, ayah DN Aidit bernama Abdullah adalah orang Belitung asli dan ibunya adalah orang Mainjau yang tinggal di Belitung.
Baca Juga: Mengaku Keturunan PKI, Menjadi Public Figur hingga Wara-Wiri di Televisi
Demikian penjelasan beberapa fakta menarik DN Aidit selain berhubungan dengan peristiwa G30SPKI.