Diketahui, pagi tadi, mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu penuhi panggilan KPK. Anies tiba sekitar pukul 09.27 WIB dengan menggenakan baju dinas Pemprov DKI dan membawa map berwarna biru.
Anies hanya mengancungkan jari jempol kepada awak media yang telah menunggu kedatangannya. Ia,hanya mengucapkan terima kasih ketika ditanya terkait pemeriksaannya di KPK.
"Terima kasih, terima kasih," ucap Anies sambil berjalan memasuki Gedung KPK Jakarta Selatan, Rabu (7/9/2022).
Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menyebut Anies dimintai klarifiksi terkait perencanaan hingga pertanggungjawaban perhelatan Formula E Jakarta.
"Lebih kurangnya terkait proses perencanaan kan begitu. Awalnya seperti apa sih misalnya?" ucap Alex di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (6/9/2022).
Kemudian, kata Alex, mungkin yang kembali ditanyakan penyidik antirasuah kepada Anies nantinya tawaran awal dari mana digelarnya Formula E sampai penganggarannya tersebut.