Warga Florida mulai berbenah
Petugas dan warga di kawasan di Florida, Amerika Serikat, mulai bersih-bersih sambil mencari orang-orang yang mungkin masih hilang hilang setelah Badai Ian melintasi kawasan tersebut.
Badai Ian merupakan salah satu badai terbesar yang melanda Amerika Serikat dalam beberapa tahun terakhir.
"Kami belum pernah melihat banjir seperti sekarang ini. Kami belum pernah melihat terjangan angin sekuat seperti ini," kata Gubernur Florida, Ron DeSantis.
Badai Ian ini menerjang Florida dengan kecepatan angin sampai 241 km per jam.
Aliran listrik masih padam di sekitar 2,6 juta rumah dan kantor di Florida.
Apa penyebab kematian Ratu Elizabeth II?
Bagi Anda yang masih bertanya-tanya apa penyebab kematian Ratu Elizabeth, surat kematiannya akhirnya diumumkan ke publik kemarin.
Di sana tertera jika penyebab ratu meninggal karena usianya yang sudah tua.
Sertifikat tersebut juga menyebut waktu wafatnya ratu yakni pada pukul 15.10 waktu setempat, pada tanggal 8 September 2022, atau sekitar tiga jam sesudah para dokter mengatakan kesehatan ratu "mengkhawatirkan."
Pelecahan seksual di stasiun penelitian Australia di Antartika
Hasil studi terbaru menemukan beberapa staf perempuan yang bekerja di stasiun penelitian milik Australia di Antartika memilih menyembunyikan informasi mengenai masa menstruasi mereka.
Alasannya? Karena mereka takut dianggap tidak kompeten oleh kolega laki-laki.