13 Mobil Polisi Rusak Hingga Dibakar Massa saat Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan

Minggu, 02 Oktober 2022 | 15:49 WIB
13 Mobil Polisi Rusak Hingga Dibakar Massa saat Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan
Anggota tim identifikasi gabungan dari Polres Malang dan Polda Jatim melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) kerusuhan di depan Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (2/10/2022). [ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/foc]

Suara.com - Sedikitnya 13 unit mobil polisi mengalami kerusakan buntut kericuhan di Stadion Kanjuruhan Malang, pada Sabtu (1/10/2022) malam.

Kapolda Jawa Timur, Irjen Nico Afianta mengatakan, kerusakan unit kendaraan itu beragam mulai dari rusak ringan hingga yang rusak terbakar.

Kerusakan ringan, kata Nico, ada 2 mobil kendaraan patroli milik Polsek Pakis, kemudian milik Polsek Singosari 1 unit, dan 1 unit mobil truk Dalmas milik Polres Malang.

“Kerusakan berat terjadi pada mobil patroli Polres Malang 3 unit, dan 2 unit mobil K9 milik Polres Malang Kota juga rusak parah,” katanya.

Kemudian ada pula kendaraan yang dibakar massa diantaranya yakni 1 mibil truk Brimob, kemudian 1 unit Patwal Lantas Polrestabes Surabaya 1 Unit. 

“Kemudian ada juba 2 unit mobil pribadi milik anggota polisi yang tidak luout dari pembakaran,” katanya.

Diberitakan sebelumnya, ribuan Aremania (Supporter Arema) menerobos masuk kedalam stadion Kanjuruhan Malang, usai Arema Malang kalah 2-3 melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Malang.

Usai wasit meniup pluit panjang, supporter Arema Malang merangsek masuk sebagai tanda kekecewaan terhadap tim mereka.

Untuk mengurai massa, aparat kepolisan menembakan gas air mata. Alih-alih membubarkan massa yang berada di dalam stadion, tembakan gas air mata itu malah membuat supporter yang berada di atas tribun stadion berjatuhan. Total 174 supporter dinyatakan tewas lantaran hal tersebut.

Baca Juga: Menko PMK: Korban Tragedi Kanjuruhan Jadi 130 Orang, 19 Jenazah Belum Teridentifikasi

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI