"Ke sini aja Rif ambil di pos Kompleks Polri Duren Tiga," imbuh Ariyanto menjelaskan jawaban Irfan ketika itu.
Tak lama setelah itu, Ariyanto menemui Irfan di pos sekuriti Kompleks Polri Duren Tiga. Ketika itu, Irfan menyebut menyerahkan DVR CCTV yang telah dibungkus di dalam plastik hitam.
Selanjutnya, Ariyanto kembali ke rumah pribadi Ferdy Sambo di Saguling. Dia lantas menyerahkan DVR CCTV tersebut kepada Chuck.
"Langsung bertemu Pak Chuck, saya bilang 'Pak ini titipan CCTV dari Pak Irfan'. Kata Pak Chuck 'yaudah taruh aja di bagasi mobil belakang'," beber Ariyanto.
Mobil Chuck menurut Ariyanto terparkir sekitar 300 meter dari rumah Ferdy Sambo. Ketika itu, Chuck membukakan pintu mobil dari jauh menggunakan remote.
"Pada saat saksi taruh (DVR CCTV) di mobil (Pak Chuck) ada Pak Ferdy Sambo?" cecar jaksa.
"Tidak ada," timpal Ariyanto.
Baca Juga: Kamaruddin Mendidih Kubu Ferdy Sambo Terus Lempar Fitnah ke Brigadir J: Otaknya Arman Hanis!