7 Doa untuk Kedua Orang Tua dalam Berbagai Situasi, Sakit hingga Meninggal Dunia

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 22 Desember 2022 | 15:18 WIB
7 Doa untuk Kedua Orang Tua dalam Berbagai Situasi, Sakit hingga Meninggal Dunia
Ilustrasi Berdoa - Doa Setelah Sholat Fardhu Singkat (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pepatah mengatakan, setiap perkataan dan ucapan adalah doa. Nah, apakah di Hari Ibu 2022 ini kalian sudah memberi ucapan atau doa untuk kedua orang tua kalian?

Meskipun Hari Ibu, bukan berarti sosok ayah dilupakan. Maka dari itu berilah ucapan dan doa untuk kedua orang tua kalian dengan harapan terbaik.

Dalam Islam, diajarkan beberapa bacaan doa untuk kedua orang tua dalam berbagai situasi. Mulai untuk orang tua yang sakit, agar disayang Allah SWT hingga yang meninggal dunia, semua ada bacaan doanya.

Berikut ini kumpulan doa untuk orang tua yang bisa kalian panjatkan di momen Hari Ibu ini.

1. Doa untuk orang tua sakit

Berikut bacaan latin doa untuk orang tua sakit yang bisa kita panjatkan kepada Allah SWT dengan niat memohon kebaikan dan kesembuhan untuk ayah dan ibu.

Allahumma robbannaasi adzhibil ba’sa wasy fihu, wa antas syaafi, laa syifaa-a illa syfaauka, syifaan laa yughaadiru saqaama

Arti doa untuk orang tua sakit:

Ya Allah, Rabb Manusia, hilangkanlah kesusahan dan berikanlah dia kesembuhan, Engkau Zat Yang Maha Menyembuhkan. Tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, kesembuhan yang tidak meninggalkan penyakit lain.

Baca Juga: Doa Kedua Orang Tua Panjatkan saat Momen Hari Ibu 2022

2. Doa untuk orang tua supaya disayang Allah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI