Cara Selamatkan Diri Saat Kondisi Darurat Gempa Bumi

M Nurhadi
Cara Selamatkan Diri Saat Kondisi Darurat Gempa Bumi
Sebagai Ilustrasi-Warga menyelamatkan barang yang tersisa direruntuhan bangunan akibat gempa di Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Rabu (23/11/2022). [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc].

Langkah darurat menyelamatkan diri saat gempa perlu dikuasai masyarakat yang tinggal di kawasan rawan gempa bumi, termasuk Indonesia.

Suara.com - Gempa bumi berkekuatan 7,8 SR baru saja terjadi di Turki, sehari setelahnya gempa 5,2 SR juga mengguncang Lebak, Banten. Indonesia yang menjadi negara persimpangan tiga lempeng yakni Lempeng Indo-Australia, lempeng Eurasia, dan lempeng Pasifik juga menjadi kawasan yang rawan akan gempa bumi. Untuk itu, masyarakat perlu dibekali langkah darurat menyelamatkan diri saat gempa bumi. Hal ini untuk mengurangi jumlah korban luka maupun korban meninggal. 

Lantas, bagaimana cara menyelamatkan diri saat terjadi gempa bumi? Untuk selengkapnya, berikut ini ulasannya yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Menyelamatkan Diri saat Terjadi Gempa Dalam Rumah

Saat terjadi gempa bumi dan kamu sedang berada dalam rumah, ada beberapa tindakan yang bisa kamu lalukan untuk menyelamatkan diri. Beberapa tindakan tersebut meliputi menjauh dari kaca atau furnitur lainnya, ambil sesuatu untuk lindungi wajah dari reruntuhan, dan berlindung di bawah meja.

Baca Juga: Pemprov Kurangi Tempat Isolasi Covid-19, Dinkes DKI: Masyarakat Bisa Isolasi Sendiri

2. Menyelamatkan Diri saat Terjadi Gempa dalam Gedung Bertingkat

Jika kamu sedang berada dalam gedung bertingkat dan tiba-tiba terjadi gempa, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menyelamatkan diri. Adapun beberapa cara tersebut yaitu sebagai berikut:

a. Berlindung di bawah meja atau furniture lainnya.

b. Tetap diam di tempat hingga goncangan berhenti. Selain itu,  jauhkan dari jendela maupun perabotan lainnya yang berbahaya.

c. Sebaiknya gunakan tangga darurat dan  jangan menggunakan lift.

Baca Juga: Kabupaten Garut Hari ini Kembali Diguncang Gempa Bumi Berkekuatan 2,9 Magnitudo, Kedalaman 10 Km

d. Jika kamu terjebak dalam ruangan, cari bantuan dengan mengetuk menggunakan benda keras agar terdengar oleh orang lain.