Terlepas dari penolakan itu, media AP juga menjelaskan bahwa federasi sepak bola Indonesia hingga otoritas publik sudah menyetujui segala persyaratan untuk menjadi tuan rumah FIFA pada 2019, sebelum dipilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 edisi 2021.
Peran Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 sendiri memang tertunda selama dua tahun akibat pandemi Covid-19.
Sebagai informasi, timnas Israel sendiri sudah berhasil lolos Piala Dunia U-20 pertama mereka pada Juni lalu, tepatnya ketika mencapai semifinal Kejuaraan Eropa U-19. Namun, timnas Israel kemudian kalah di final melawan Inggris.
Terakhir, AP juga mengungkap profil Ketua Umum PSSI Erick Thohir, yang juga tercatat menjadi mantan pemilik bersama NBA Philadelphia 76ers.
Rekam jejak Erick mulai dari menjadi mantan presiden klub Italia Inter Milan juga dibahas, termasuk kedekatannya dengan Presiden FIFA Gianni Infantino yang berasal dari Italia.
Selain itu, Thohir dan Infantino juga disebutkan merupakan anggota Komite Olimpiade Internasional.