6. Doa Iktidal
"Sami'allaahu liman hamidah"
Artinya: "Allah maha mendengar terhadap orang yang memujinya."
Setelah berdiri dengan tegak, kemudian membaca:
"Robbanaa lakal hamdu mil us samawaati wamil ul ardhi wamil u maa syi'ta min syain ba'du."
Artinya: "Ya Allah tuhan kami, bagimu segala puji sepenuh langit dan bumi, dan sepenuh sesuatu yang engkau kehendaki sesudah itu."
7. Doa Sujud
Setelah iktidal, selanjutnya sujud dengan membaca doa berikut sebanyak 3 kali:
"Sub haana robbiyal a'la wabihamdih."
Baca Juga: Bacaan Sholat Gerhana Bulan Lengkap, Mulai dari Niat hingga Salam
Artinya: "Maha suci Tuhan yang maha tinggi serta memujilah aku kepadanya."