Awalnya, Habil menyebut Sekber KIB mendukung secara penuh Anies sebagai bakal capres di Pemilu 2024.
"KIB mendukung full Anies Rasyid Baswedan menjadi calon presiden pada 2024," ujar Habil.
Habil berkata, Anies cocok didampingi oleh figur yang pernah berkecimpung di bidang militer. Dalam hal ini, Sekber KIB mendukung AHY sebagai bakal cawapres Anies.
"Maka tentu Anies Rasyid Baswedan harus didampingi militer, yaitu AHY," kata Habil.
Habil menyampaikan Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang beranggotakan Demokrat, NasDem dan PKS diharapkan bisa mengubah nasib bangsa Indonesia.
"Ini cita-cita proklamasi, kolaborasi sipil dan militer untuk mengubah nasib bangsa Indonesia yang berkeadilan sosial," sambungnya.