Sugeng juga mengantongi beberapa pengalaman organisasi yakni sebagai Pendiri dan Direktur Lembaga Studi Pendidikan dan Kemanusiaan (1988–1990) dan Ketua Presidium Badan Koordinasi Mahasiswa Jakarta (1988–1990).
Banyak berkiprah di partai
Sugeng terjun ke politik dan bergabung dengan Partai NasDem. Selama ia berkarier, ia banyak berkiprah dan menjadi pendiri dan Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem (2011–2013).
Sugeng juga dipercayai untuk menjabat Ketua Bidang Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi DPP Partai NasDem (2013–2015) dan kemudian Pendiri dan Ketua Dewan Pengawas Yayasan Rawamangun Mendidik (2017–2019).
Berkat prestasinya, Sugeng juga dipercayai Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Jawa III/Jawa Tengah DPP Partai NasDem (2019–2024).
Sugeng akhirnya menikmati masa emasnya di perjalanan kariernya saat berhasil mewakili daerah pemilihan Jawa Tengah VIII, yang meliputi Kabupaten Cilacap dan Kabupaten Banyumas.
Ia memenangkan Pemilihan Legislatif 2019 silam dan duduk di Komisi VII dan dipercaya sebagai Ketua.
Kehidupan di luar politik
Sugeng tak mulu berkarier di politik, sebab ia dahulu merupakan seorang wartawan.
Ia pernah berkarier Wartawan Lintas Bidang Pemberitaan (Ekonomi, Politik, Hukum, Hankam dan Internasional) Media Indonesia (1990–1996). Sugeng juga pernah mengantongi pengalaman menjadi Eksekutif Editor MetroTV (2003–2011).