Dalam setiap acara simulasi makan sehat, para profesional dari PPJI menyajikan variasi karbohidrat, protein hewani, protein nabati, sayuran dan buah-buahan yang dapat dipadu padan untuk menyusun menu dalam satu pekan. Dalam acara tersebut juga ditunjukkan bahwa makanan bergizi tetaplah terasa lezat dan terjangkau, dengan resep-resep yang inovatif yang menggunakan bahan-bahan lokal yang mudah didapat.
“Program makan siang gratis ini akan menjadi gerakan yang meluas dan melibatkan semua kalangan, mulai dari ibu-ibu orang tua murid, PKK, UMKM, pedagang pasar, hingga pelaku usaha lokal. Dampak ekonominya sangat besar,” pungkas Budi.