Tak hanya Rosita, soal penampilan necis juga ditunjukkan oleh istri Cak Imin. Rustini Murtadho ternyata gemar mengoleksi tas branded dengan harga selangit.
Rustini misalnya sempat menenteng tas merk Gucci Horsebit buat clutch. Tas itu terlihat di postingan Cak Imin di akun Instagram. Di postingan tersebut, Rustini sangat anggun menggunakan outer tenun berwarna hijau toska, gaya dengan jilbab warna hijau toska senada dan rok plisket putih simpel.
Usut punya usut, tas Gucci milik Rustini diduga memiliki harga 2321 dolar AS atau setara dengan Rp35 juta. Selain, Gucci, Rustini juga memiliki tas merk Chanel.
Rustini memiliki tas Chanel CF Bag yang harganya ditaksir bisa mencapai Rp100 juta. Istri Cak Imin itu juga sempat ketahuan memiliki tas dari Furla Piper Dome dengan harga capai Rp5 jutaan.