Joe Biden Sebut Hamas Menyerah Setelah Israel Berhasil Hancurkan Gaza, Benarkah?

Andi Ahmad S Suara.Com
Rabu, 21 Agustus 2024 | 07:25 WIB
Joe Biden Sebut Hamas Menyerah Setelah Israel Berhasil Hancurkan Gaza, Benarkah?
Pemimpin Hamas Yahya Sinwar (Foto/Dok.Ist)

Suara.com - Presiden AS Joe Biden mengklaim bahwa kelompok Hamas telah menyerah lantaran Israel berhasil memporak-porandakan Jalur Gaza, Palestina hingga menyebabkan puluhan ribu orang tewas.

Biden juga mengatakan bahwa Israel sangat siap dan sepakat soal gencatan senjata. Bahkan, negara Zionis itu disebut bisa menyelesaikan semua. Namun Presiden AS itu mengaku mendapatkan informasi bahwa Hamas menyerah dan mundur.

Hal itu nampaknya ditanggapi langsung kelompok Hamas. Mereka mengatakan pernyataan Biden tidak mencerminkan posisi sebenarnya dari gerakan tersebut yang menyatakan bahwa mereka sangat ingin mencapai gencatan senjata.

“Proposal yang baru-baru ini disampaikan kepada kami bertentangan dengan apa yang telah disepakati para pihak pada 2 Juli, ini dianggap sebagai tanggapan dan persetujuan Amerika terhadap kondisi baru teroris Netanyahu dan rencana kriminalnya terhadap Jalur Gaza,” kata Hamas.

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken, yang melakukan perjalanan kesembilannya ke wilayah tersebut sejak perang dimulai, menyatakan optimismenya setelah bertemu dengan pejabat Israel pada hari Senin.

Pada hari Selasa, Blinken berada di Kairo untuk mendorong kemungkinan kemajuan dalam kesepakatan gencatan senjata dan pembebasan sandera dalam pembicaraan yang direncanakan akhir pekan ini, dengan sebagian besar perselisihan masih belum terselesaikan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI