Menurutnya, ada faktor yang menjadi sebab PDIP tidak terang-terangan beroposisi dalam pemerintahan Prabowo. Faktor tersebut karena adanya beberapa faksi di internal partai.
"Dalam hemat saya, hal ini terjadi karena adanya faksionalisasi dalam internal PDIP saat ini, yang mana salah satu faksinya lebih mengedepankan gaya berpolitik yang kompromis-moderat, dan bukan konfrontatif," kata Cusdiawan.