Bukan Ruang BAP Biasa, Jokowi Diperiksa di Polresta Solo, Ruang Tamu VIP Jadi Sorotan

Sabtu, 26 Juli 2025 | 18:11 WIB
Bukan Ruang BAP Biasa, Jokowi Diperiksa di Polresta Solo, Ruang Tamu VIP Jadi Sorotan
Ilustrasi Ijazah Jokowi [Tangkap Layar]

“Dan ruangan tersebut katanya memang belum lama masih merupakan ruangan baru, cuman barunya kapan saya kurang tahu,” sambungnya.

Jokowi Diperiksa di Polresta Solo

Jokowi diperiksa sekitar 3 jam di Polresta Surakarta didampingi kuasa hukumnya, Yakub Hasibuan dan tim pendamping hukum, Rabu (23/7/25).

Jokowi menjalani pemeriksaan sebagai pelapor dalam kasus dugaan pencemaran nama baik.

Pihaknya mengaku diperiksa dengan menjawab sebanyak 45 pertanyaan dari penyidik.

“Tadi diperiksa selama 3 jam dan diminta untuk menjawab 45 pertanyaan dari penyidik,” ungkap Jokowi.

Sebanyak 35 pertanyaan merupakan pengulangan dari pemeriksaan sebelumnya, dan 10 pertanyaan lainnya merupakan materi baru

Jokowi mengaku jika Sebagian pertanyaan yang diajukan oleh penyidik sudah ditanyakan di penyidikan pertama, Ketika di Polda Metro Jaya.

“Sebagian pertanyaan merupakan pertanyaan ulang dari pemeriksaan pertama Ketika di Polda Metro Jaya,” ujar Jokowi.

Baca Juga: Dicap Abal-abal, Roy Suryo Kuliti Sikap Jokowi di Reuni UGM: Tak Baik Permalukan Orang di Depan Umum

Salah satu pertanyaan baru yang diajukan penyidik berkaitan dengan unggahan foto ijazah Jokowi di media sosial oleh seorang bernama Dian Sandi.

Jokowi mengaku mengenal Dian dan menyebut pertemuan terakhir terjadi saat kunjungan silaturahmi ke rumahnya.

Selain itu, penyidik juga menanyakan soal Ir. Kasmujo yang sempat disebut sebagai dosen pembimbung Jokowi saat kuliah di UGM.

Jokowi mengklarifikasi bahwa Kasmujo memang dosennya, namun bukan pembimbing skripsinya.

Dalam pemeriksaan di Polresta Solo, penyidik juga menyita dua dokumen dari Jokowi, diantaranya yaitu ijazah dari SMA Negeri 6 Solo dan ijazah strata satu (S1) dari Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI