Suara.com - Avanza digadang-gadang selalu menjadi kendaraan pilihan keluarga Indonesia karena harga yang terjangkau dan irit bahan bakar. Untuk alasan pertama memang tak perlu diragukan lagi namun apakah Avanza memang irit? Kira-kira berapa bensin avansa per km?
Sejak tahun 2003 Avanza selalu menawarkan pilihan mesin yang beragam di antaranya mesin berkapasitas 1.300 cc dan 1.500 cc.
Hal tersebut membuat Avanza mampu bersaing dengan rivalnya meski desainnya tak banyak berubah semenjak pertama kali diperkenalkan kepeda konsumen.
Kondisi ini menguntungkan produsen Avanza, pasalnya konsumen tak melulu mendambakan mesin yang besar melainkan tingkat efisiensi bahan bakar turut menjadi perrhatian utama.
Avanza dengan kapasitas 1.3000 cc dilengkapi 4 silinder dan dual VVT-i sehingga mampu menghasilkan tenaga 95,1 Hp dengan torsi 12,3 Nm. Sedangkan pada kapasitas 1.500 cc, Avanza ditenagai dengan mesin 1.496 cc 4 silinder dengan VVT-i dan menghasilkan tenaga kisaran 102 HP.
Spesifikasi kedua mesin tersebut membuat konsumsi bensin Avanza per km disebut lebih irit bila dibandingkan dengan mobil MPV lainnya.
Avanza dengan tipe 1.3 memiliki konsumsi BBM di kisaran 8 hingga 10km/liter untuk penggunaan di dalam kota sedangkan Avanza 1.5 memiliki konsumsi BBM di kisaran 11,5 km/liter.
Angka-angka tersebut memang beragam namun rata-rata konsumsi bensin Avanza 1.3 untuk penggunaan dalam kota berkisar antara 8 km/liter sampai 10 km/liter.
Sementara itu untuk penggunaan di rute luar kota atau jalan tol perbandingan konsumsi bahan bakarnya antara 13 km/liter sampai 15 km/liter. Nah, berikut adalah data konsumsi bensin Avanza
![All New Toyota Avanza diluncurkan di Jakarta, Rabu (10/11/2021). [Antara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/10/23236-new-avanza.jpg)
Avanza 1.3
- 1
- 2
BERITA TERKAIT
5 Opsi Mobil Bekas Trendi 60 Jutaan: Irit Bensin, Tampang Cocok untuk Anak Muda, Segini Pajaknya
24 April 2025 | 17:47 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI