Anda juga bisa dengan mudah melakukan pengecatan di area blok mesin ini, sehingga nantinya memiliki warna yang selaras dengan motor yang Anda kendarai.
3. Bagian Kaki dan Suspensi
Nah karena RX King juga ikonik dengan bentuk kaki dan suspensinya, Anda juga bisa menambahkan beberapa aksen atau bahkan melakukan penggantian kedua bagian ini. Dengan motor ‘telanjang’ bagian kaki dan suspensi akan mendapat ekspos lebih besar saat berkendara.
Kombinasi warna dan model suspensi bisa jadi opsi menarik untuk digunakan, selama Anda cukup percaya diri untuk menggunakannya. Tapi ingat, selalu pertimbangkan juga faktor keselamatan berkendara, karena bagian kaki dan suspensi ini secara langsung akan menopang motor dan tubuh Anda saat berkendara.
Tidak terlalu rumit, ide modifikasi RX King simple di atas bisa Anda coba sesegera mungkin. Atau mungkin Anda memiliki ide lain untuk modifikasi simple ini? Anda bisa tuliskan di kolom komentar untuk berbagi dengan pembaca lainnya.
Kontributor : I Made Rendika Ardian