Suara.com - Mitsubishi Triton Ralliart, Rifat Sungkar, AXCR 2022, PT SGMW Motor Indonesia, baterai mobil listrik, cek oli mesin motor, Gotion High-Tech, cokelat susu, pop up showroom, Chery Tiggo Pro Series, dan ALVA One menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com pagi ini.
Pereli nasional, pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI), sekaligus brand ambassador salah satu brand mobil Jepang, Rifat Sungkar, menorehkan keberhasilan seru di pentas ACXR 2022 atau Asia Cross Country Rally.
Ia berhasil meraih peringkat kelima AXCR 2022 meski mengalami pecah ban sehingga bertarung mengandalkan tiga ban saja. Bahkan sempat menempel posisi driver terdepan di hari pertama ajang ini. Silakan simak kisah dramatisnya.
Lantas di sektor kendaraan elektrifikasi, sepeda motor ALVA One telah mulai didistribusikan kepada para pemesannya. Kemudian, produsennya, ALVA juga telah meresmikan ALVA Experience Center di kawasan SCBD Sudirman, Jakarta.
Di sektor roda empat, PT SGMW Motor Indonesia atau lebih dikenal sebagai Wuling, menjalin kerja sama dengan Gotion High-Tech. Tujuannya adalah produksi baterai mobil listrik yang akan dipasangkan di mobil-mobil produksi Wuling.
Sedangkan PT Chery Motor Indonesia telah melansir Tiggo Pro Series dari jajaran mobil premiumnya. Agar masyarakat cepat menyerap informasi terkini dari produk-produk Chery, dibuka serentak tujuh opo up showroom di Tanah Air. Mulai Jakarta, Surabaya, Pontianak, dan masih banyak lagi.
Sebagai penutup adalah tips bagi pencinta sepeda motor. Agar memperhatikan tampilan oli mesin setelah tunggangan diajak menerobos genangan air. Bila warnanya berubah cokelat susu, mesti waspada.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas menjelang akhir pekan, dan patuhi selalu peraturan lalu-lintas serta protokol kesehatan atau prokes.
1. Kagumi Performa Mitsubishi Triton Ralliart, Rifat Sungkar Sukses Finish AXCR 2022 Meski Shockbreaker Mulai Hancur
Baca Juga: Mitsubishi Triton Ralliart Sukses di AXCR 2022, Replikanya Dipajang di Pusat Mitsubishi Motors Tokyo
![Tim Mitsubishi Ralliart, Rifat Sungkar dan Chupong Chaiwan bersama seluruh kru tim dalam laga AXCR 2022 [Instagram @rifato].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/01/68062-mitsubishi-triton-ralliart-axcr-2022-instagram-rifato-suaradotcom-07.jpg)
Pereli Nasional sekaligus Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia, Rifat Sungkar berbagi pengalaman saat berlaga di Asia Cross Country Rally atau AXCR 2022 (21-26/11/2022) bersama co-driver Chupong Chaiwan.