Laporan Penjualan Mobil Astra Juni 2023, Catat Peningkatan 7 Persen

Sabtu, 15 Juli 2023 | 11:00 WIB
Laporan Penjualan Mobil Astra Juni 2023, Catat Peningkatan 7 Persen
Lexus LF-Z Electrified di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten. Sebagai ilustrasi produk Toyota dan Lexus [Suara.com/Alfian Winanto]

Suara.com - GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023 menjadi saat yang ditunggu-tunggu para produsen otomotif untuk meningkatkan penjualan produknya. Tidak terkecuali harapan Astra--atau PT Astra International Tbk, sebuah perusahaan nasional yang memiliki 270 anak usaha, antara lain sektor otomotif, jasa pembiayaan, dan asuransi.

Dikutip dari rilis resmi Astra sebagaimana diterima Suara.com, disebutkan bahwa penjualan pada Juni 2023 mengalami peningkatan.

"Penjualan mobil Astra pada enam bulan pertama 2023 mencapai 277.924 unit, atau meningkat 7 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Adapun sepanjang tahun berjalan, penjualan mobil nasional turut menunjukkan peningkatan positif sebanyak 7 persen dibandingkan tahun sebelumnya dengan total 505.985 unit," papar Boy Kelana Soebroto, Head of Corporate Communications Astra.

Racikan GAZOO Racing di GR Zone Daya Toyota Racing [Suara.com/CNR ukirsari].
Racikan GAZOO Racing di GR Zone Daya Toyota Racing. Sebagai ilustrasi produk PT Toyota Astra Motor [Suara.com/CNR ukirsari].

"Kami berharap penyelenggaraan GIIAS 2023, dapat menjadi katalis peningkatan penjualan mobil nasional dan Astra," lanjutnya.

Berdasarkan data GAIKINDO, penjualan kendaraan bermotor pada Juni 2023 secara total di pasar nasional atau domestik adalah 82.581 unit. Sedangkan total penjualan kendaraan kategori Low Cost Green car (LCGC) tercatat 18.772 unit. Dengan market share Astra pada Juni 2023 mencapai 56 persen, sedangkan market share Astra LCGC berada di 76 persen.

Produk brand Toyota dan Lexus untuk periode Juni 2023 yang dipasarkan 25.074 unit, dan penjualan total dari Januari hingga Juni 161.448 unit. Kemudian produk merek Daihatsu pada Juni 2023 adalah 118.112 unit, dengan penjualan total mulai Januari sampai Juni berada di angka 99.240 unit.

Menyimak penjualan Astra LCGC pada Juni adalah 14.190 unit, dengan total penjualan Januari sampai Juni 77.417 unit.

Kemudian untuk subtotal Astra pada Juni berada di angka 46.328 unit, serta penjualan sepanjang Januari-Juni mencapai 277.924 unit.

Baca Juga: Kolaborasi Astra dan PLN Percepat Transisi Energi Lewat Pengembangan Infrastruktur Kendaraan Listrik

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI