Galau karena BYD Atto 1? Ini 5 Mobil Bekas Kelas Menengah ke Atas Harga Mirip

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Kamis, 24 Juli 2025 | 17:45 WIB
Galau karena BYD Atto 1? Ini 5 Mobil Bekas Kelas Menengah ke Atas Harga Mirip
Mazda 6 Estate. [Mazda]

Suara.com - Jika Anda sedang mempertimbangkan mobil dengan kenyamanan kelas atas, performa andal, dan fitur lengkap, maka rekomendasi mobil kelas menengah ke atas dengan harga setara BYD Atto 1 di bawah Rp190 juta ini layak disimak.

BYD Atto 1 memang tengah naik daun sebagai salah satu mobil listrik terjangkau di Indonesia dengan desain modern dan teknologi masa kini.

Namun, bagi Anda yang masih mempertimbangkan opsi mobil konvensional, sederet sedan dan MPV di bawah ini bisa jadi solusi menarik selain BYD Atto 1.

Dengan harga yang sama, Anda bisa mendapatkan mobil mewah dengan ruang kabin lega, mesin bertenaga, dan sensasi berkendara khas mobil kelas atas.

Berikut ini adalah 5 pilihan mobil bekas yang menawarkan kemewahan dan performa terbaik di kelasnya, sebagai alternatif cerdas selain membeli mobil listrik baru seperti BYD Atto 1.

1. Toyota Camry XV50 (2011-2013)

Toyota Camry XV50 (Toyota)
Toyota Camry XV50 (Toyota)

Sedan eksekutif andalan Toyota ini menawarkan dua pilihan mesin, yakni 2.5L 4-silinder dan V6 3.5L.

Mesin 2.5L menghasilkan tenaga sekitar 178–181 hp dengan torsi maksimal 235 Nm, sedangkan varian bermesin V6 menawarkan performa lebih agresif dengan tenaga 268 hp dan torsi 336 Nm.

Camry menawarkan pengendalian yang stabil dan akselerasi yang cepat, membuatnya nyaman digunakan baik di lalu lintas kota maupun di jalan tol.

Kabin Camry XV50 terasa lebih luas dari generasi sebelumnya, dengan peredaman suara yang sangat baik.

Baca Juga: 5 City Car Bekas Murah di Bawah 100 Juta, Ramping dan Kabin Lega untuk Keluarga

Fitur seperti cruise control, climate control, audio steering switch, hingga sistem keselamatan seperti ABS, EBD, dan VSC tersedia di varian menengah ke atas.

Tak hanya itu, desain kabin yang rapi dipadukan dengan bahan berkualitas menjadikan suasana interior terasa nyaman dan berkelas.

Soal konsumsi bahan bakar, versi 2.5L mencatat angka 10–12 km/l, sedangkan versi V6 lebih boros namun menyuguhkan performa solid.

Harga pasaran Camry tahun 2011-2013 berkisar antara Rp160-190 juta, tergantung kondisi dan jenis mesin.

2. Nissan Teana J32 (2008-2013)

Nissan Teana J32 (Nissan)
Nissan Teana J32 (Nissan)

Teana J32 dibekali mesin VQ25DE 2.5L V6 menyemburkan tenaga 186 hp dan torsi 232 Nm.

Walaupun mengandalkan transmisi CVT, mobil ini mampu berakselerasi dari 0–100 km/jam dalam waktu sekitar 8,7 detik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI