- Tim modifikasi Indonesia akan berpartisipasi dalam ajang Osaka Auto Messe 2026 di Jepang, 13–15 Februari 2026.
- Toyota 86 bernama Harmony of Waves akan dipamerkan, memadukan budaya Indonesia dan Jepang melalui modifikasi.
- Partisipasi ini bertujuan menunjukkan kualitas modifikasi Indonesia sekaligus memperluas jaringan pasar produk aftermarket lokal.
Suara.com - Industri otomotif kreatif tanah air kembali menunjukkan taringnya di kancah internasional. Melalui inisiatif NMAA Great of Indonesia, National Modificator and Aftermarket Association secara resmi mengumumkan keberangkatan tim modifikasi mereka menuju ajang bergengsi Osaka Auto Messe 2026 di Jepang.
Pameran tersebut dijadwalkan berlangsung pada 13 hingga 15 Februari 2026 di Intex Osaka. Mengusung tema besar IMX 2026 yaitu Next Gen Culture, misi ini membawa narasi tentang penyatuan teknologi, keberlanjutan, serta kreativitas lintas generasi dalam karya modifikasi anak bangsa.
Langkah besar ini mendapat dukungan penuh dari berbagai tokoh industri dan perwakilan pemerintah. Sabar Norma Megawati Panjaitan selaku Direktur Arsitektur dan Desain Kementerian Ekonomi Kreatif memberikan apresiasi tinggi terhadap pencapaian ini.
"Ini menjadi momentum penyampaian misi diplomasi otomotif Indonesia, melalui partisipasi pada Osaka Auto Messe 2026 di Jepang, ini luar biasa sekali sudah sampai di Jepang, " ungkap Sabar Norma Megawati, Jumat (23/1/2026).
Bintang utama dalam keberangkatan kali ini adalah Toyota 86 bertajuk Harmony of Waves milik Thio Daniel. Mobil ini mengusung konsep unik yang menggabungkan elemen budaya dua negara kepulauan, yakni Jepang dan Indonesia. Desainnya memadukan simbol ombak Jepang atau Ukiyo-e dengan motif batik Mega Mendung khas Cirebon.
Warna biru yang dominan melambangkan kehangatan, persahabatan, serta cinta terhadap estetika budaya mobil Jepang modern. Andre Mulyadi selaku Project Director IMX menegaskan bahwa partisipasi ini adalah bukti nyata level modifikasi Indonesia sudah diakui dunia.
"Inisiatif 'Great of Indonesia' di Osaka Auto Messe 2026 adalah pembuktian nyata bahwa modifikasi Indonesia sudah memasuki era baru. Kami membawa karya anak bangsa terbaik ke pameran bergengsi di Jepang," ucap Andre Mulyadi.
Selain memamerkan karya, NMAA menargetkan perluasan jaringan distribusi produk aftermarket lokal di pasar internasional. Kehadiran tim di Jepang juga menjadi jembatan strategis untuk mengajak komunitas otomotif global menghadiri puncak IMX 2026 di ICE BSD pada Oktober mendatang.
"Indonesia bukan lagi sekadar pasar, melainkan pusat kreativitas otomotif yang berpengaruh di Asia," pungkas Andre Mulyadi.
Baca Juga: Strategi Mitsubishi Fuso Jaga Takhta Pasar Otomotif Nasional Lewat Peningkatan Kualitas SDM