Kolaborasi Dukung Kebersihan dan Kesehatan Masyarakat di Bulan Ramadan

Iman Firmansyah Suara.Com
Senin, 25 Maret 2024 | 15:10 WIB
Kolaborasi Dukung Kebersihan dan Kesehatan Masyarakat di Bulan Ramadan
(Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di salah satu pesantren, Sekolah Cendikia Baznas pada 22 Maret 2024. Pada aktivitas edukasi, para santri diberikan informasi akan pentingnya penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dimana materi dibawakan oleh dr. Nafsul Mutmainnah selaku tenaga kesehatan Rumah Sehat BAZNAS.

Penyaluran Santri Hygiene Kit berupa detergen Attack Jaz1, sabun mandi Biore, pembalut Laurier, Biore Facial Foam dan Men’s Biore juga diharapkan dapat mendukung implementasi PHBS di keseharian para santri. Pada kesempatan yang sama, Kao Indonesia juga memberikan dukungan berupa lembar Modul Balik dan Poster Edukasi PHBS yang dapat digunakan oleh Pesantren secara berkelanjutan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Kao Indonesia atas dukungan yang diberikan kepada Sekolah Cendikia BAZNAS, dimana kegiatan ini sangat bermanfaat untuk para santri dengan diberikan ilmu dan pengetahuan untuk dapat menjaga kebersihan diri dan sekitar. Kegiatan ini juga sejalan dengan Sekolah Cendikia BAZNAS yang merupakan sekolah penggerak dan salah satu Sekolah Adiwiyata yang peduli dengan lingkungan dan hidup bersih, sehingga dukungan yang diberikan Kao Indonesia ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi kami,” ucap Ahmad Kamaluddin Afif, M.M selaku Kepala Program Sekolah Cendikia BAZNAS.

Kao Indonesia hadir di Indonesia dengan misi untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia, oleh karenanya Kao Indonesia senantiasa berperan aktif untuk berkontribusi secara berkelanjutan, salah satunya kegiatan #KaoBERSINAR. Kegiatan #KaoBERSINAR dirasa menjadi kegiatan yang tepat dan sejalan dengan misi Kao Indonesia. Tentunya, tidak hanya terbatas pada kegiatan ini saja, melainkan Kao Indonesia juga mengajak masyarakat secara luas untuk dapat menerapkan gaya hidup yang Kirei, salah satunya dengan senantiasa menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh serta alat salat dan juga melalui kebaikan-kebaikan kecil bagi sekitar.

“#KaoBERSINAR juga menjadi wujud nyata misi Kao Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia dalam payung Kirei Lifestyle Innovation. Kao Indonesia juga mengajak masyarakat secara luas untuk Bersih, Sehat, Indahkan Ramadan, salah satunya dengan senantiasa menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh serta alat salat dan juga melalui kebaikan-kebaikan sederhana bagi sekitar," tutup Naoki.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI