-
Indonesia unjuk gigi di panggung global dengan transformasi layanan publik digital lewat BNI, BPJS Kesehatan, dan Kemendikdasmen.
-
ICXP dorong standar CX nasional selevel global, membina strategi, budaya layanan, dan inovasi teknologi organisasi.
-
Prestasi ini percepat digitalisasi dan tingkatkan reputasi internasional, sekaligus menjadi fondasi bagi Visi Indonesia 2045
Suara.com - Indonesia kembali menunjukkan kapasitasnya dalam transformasi layanan publik berbasis digital dan pengalaman pelanggan (CX).
Prestasi terbaru ini datang setelah tiga institusi nasional, yakni BNI, BPJS Kesehatan, dan Kemendikdasmen yang meraih penghargaan bergengsi di ajang internasional, mengukuhkan posisi Indonesia di kancah global.
Sri Safitri, Ketua Umum ICXP (Indonesia Customer Experience Professional), menekankan peran strategis asosiasi tersebut dalam mempersiapkan organisasi Indonesia bersaing di level internasional.
“Keberhasilan kami membina organisasi Indonesia hingga masuk dan menang membuktikan standar CX nasional kini selevel pemain global. Kemenangan BNI, BPJS Kesehatan, dan Kemendikdasmen membawa dampak jauh melampaui piala dan pengakuan seremoni,” ujarnya, dalam keterangan resminya, Senin (24/11/2025).
ICXP sendiri berperan sebagai mitra resmi ajang tersebut, mendampingi organisasi mulai dari penyelarasan strategi CX, penguatan budaya layanan, hingga benchmarking dan coaching untuk memastikan dampak transformasi nyata.
Prestasi BNI diakui karena inovasi pembelajaran dan pemanfaatan teknologi, sementara BPJS Kesehatan berhasil menjadikan pegawai sebagai motor utama layanan publik.
Kemendikdasmen menunjukkan bahwa transformasi teknologi berskala nasional dapat dilakukan secara efisien dan manusiawi.
“CX bukan proyek jangka pendek. Ini strategi bisnis yang menentukan daya saing organisasi. Kemenangan Indonesia adalah bukti kita mampu bersaing, bahkan memimpin di panggung dunia,” ujar Eva Y. Noor, Ketua Penasihat ICXP sekaligus juri kategori Best Use of Technology.
Menurut Sri, pencapaian ini membawa manfaat strategis bagi Indonesia, yakni meningkatkan reputasi internasional, mendorong sektor lain melakukan transformasi serupa, meningkatkan kepercayaan investor dan publik, serta memacu percepatan digitalisasi pemerintah.
Baca Juga: Pasca-Merger, XLSMART Suntik Triliunan Rupiah untuk Percepat Infrastruktur 5G dan AI
“Standar layanan nasional terdongkrak, kepercayaan publik naik, dan pemerintah semakin termotivasi mempercepat digitalisasi, dengan contoh nyata BPJS Kesehatan dan Kemendikdasmen sebagai role model,” tambahnya.
Kemenangan ini juga memperkuat langkah Indonesia menuju Visi Indonesia 2045, di mana kualitas layanan publik dan industri berbasis pelanggan menjadi fondasi bagi negara maju, sekaligus menegaskan peran teknologi dan inovasi dalam membentuk standar layanan internasional.