Chris Gardner, Gelandangan yang Mengubah Nasibnya jadi Multimiliuner

Doddy Rosadi Suara.Com
Jum'at, 10 Oktober 2014 | 12:00 WIB
Chris Gardner, Gelandangan yang Mengubah Nasibnya jadi Multimiliuner
Chris Gardner. (www.igdigital.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Gardner mempunyai beberapa tips untuk meraih sukses dalam bisnis. Antara lain jangan pernah takut untuk mempekerjakan orang yang lebih pintar dari diri anda. Kata dia, hanya karena dia pintar bukan berarti dia harus menghasilkan uang yang lebih banyak.

Meski telah menjadi seorang miliuner, Gardner tetap seorang ayah yang sangat sayang kepada anaknya. Sebagai anak yang tidak pernah mengenal ayah kandungnya, Gardner selalu berusaha untuk berada di samping anak-anaknya. Kata dia, mendampingi anak bisa menghindarkan mereka dari kekerasan kelompok, obat-obatan terlarang serta hamil di usia muda.

Lelaki kelahiran 9 Februari 1954 ini mengaku, kehormatan terbesar dalam hidupnya adalah memberikan cinta kepada orang paling dicintainya dan berada di sampingnya. Gardner menuliskan perjalanan hidupnya dalam buku yang diberi judul The Pursuit of Happiness, yang diangkat ke layar lebar dan dibintangi Will Smith.

Gardner mempunyai pesan kepada orangtua tunggal yang bekerja. Apabila harus memilih antara pekerjaan kantor atau anak, maka anak harus menjadi priorotas pertama. “Anda bisa menunda semua presentasi dan lainnya tapi anda tidak bisa melewatkan pertandingan baseball pertama anak anda atau pentas tari putri anda,” tegasnya. (USAToday/News)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI